20 Desember 2024

PELATIHAN MEMBUAT KERAJIAN BUKET

Guna meningkatan Kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) masyarakat desa Setren Pemerintah desa setren menggelar pelatihan membuat kerajinan tangan berupa bucket. 

Buket adalah rangkaian bunga yang dapat digenggam dan diikat menjadi satu. Kata buket berasal dari bahasa Perancis, yaitu bouquet. 
Buket sering digunakan sebagai hadiah atau dibawa pada acara-acara resmi, seperti pernikahan, pertunangan, wisuda, ulang tahun, atau pemakaman. Buket juga dapat digunakan sebagai ungkapan simpati atau ucapan selamat. 

membuat buket
 
Selain bunga, ada juga buket snack yang disusun seperti bunga dengan berbagai macam snack yang memiliki warna senada. Buket snack dapat dibuat sendiri atau dibeli di pasaran.
 
Pelatihan tersebut diikuti oleh seluruhnya  kaum wanita dari kalangan ibu, dan pemudi desa setren. Harapan kedepanya para peserta bisa mendapatkan skill dan kemampuan khusus dalam membuat buket. Dengan memiliki skill tersebut mereka bisa mendapat penghasilan tambahan dengan melayani permintaan pembuatan buket. Di era moderen ini buket sudah bukanlah barang asing lagi hampir disetiap acara / even seperti pernikahan, lamaran , even even disekolah wisuda dan lain sebagainya pasti menggunakan buket.

membuat buket 2
 
Pemerintah desa setren akan terus berusaha berkomitmen setiap tahun menggelar peningkatan kapasitas SDM bagi masyarakat.

PRABOWO SETYA PUTRA, S.KOM (KEPALA WILAYAH / KEPALA DUSUN IV)    TRI HARYATI (SEKERTARIS DESA)    LENY SETYOWATI (KAUR TATA USAHA DAN UMUM)